SMA Pondok Daun Mendapatkan Bimbingan Pembuatan Soal Ujian Sekolah
Senin, 28 Februari 2022
SMA Pondok Daun mendapatkan bimbingan dari Pak Kusnandar M.Si selaku pengawas mengenai pembuatan soal Ujian Sekolah.
Ujian Sekolah yang merupakan ujian akhir bagi siswa-siswi kelas 12 adalah salah satu ujian terpenting yang mempengaruhi kelulusan mereka. Untuk itu, pihak sekolah sebagai pembuat soal haruslah serius dan cermat dalam menyusun soal-soal Ujian Sekolah sesuai dengan standar yang diberikan oleh Dinas Pendidikan.
Dari evaluasi Ujian Sekolah yang dilaksanakan setiap tahun, terdapat banyak perkembangan dan perubahan yang harus disesuaikan agar objektif pembelajaran dapat benar-benar diraih dan dinilai lewat ujian yang dilaksanakan.
Pak Kusnandar menyampaikan perubahan komposisi soal yang awalnya menggunakan level kognitif C1, C2, dan C3 berubah menjadi level kognitif LK1, LK 2, dan LK 3. Selain itu, soal harus sesuai dengan indikator dan kompetensi dasar pembelajaran. Hal ini tentu penting agar adanya keselarasan antara materi yang diajarkan yang berdasarkan dengan indikator dan kompetensi pembelajaran. Secara sederhananya, apa yang diajarkan di kelas yang sudah sesuai dengan indikator, diujikan dengan pembelajaran yang sama. Beliau juga menyampaikan tentang teknis ilustrasi gambar di soal yang diberikan haruslah memiliki nilai dan manfaat, bukan hanya sekedar pelengkap pada soal saja. Selain itu, setiap butir soal harus dianalisis secara kualitatif, hal ini tentu sebagai langkah pengembangan dan evaluasi soal untuk kedepannya.
Selain bimbingan pembuatan soal Ujian Sekolah, Pak Kusnandar juga memberikan saran-saran pembelajaran daring yang menarik yang bisa digunakan oleh guru ketika anak-anak mulai jenuh dan bosan dengan pembelajaran daring.
Dengan kunjungan ini, harapannya agar Sekolah Pondok Daun tetap bisa menjaga kualitas lulusannya sesuai dengan standar pendidikan yang tinggi yang berlaku di Indonesia.
Baca Juga :
Komentar
Belum Ada Komentar